" Ketika murid atau pencari
ilmu hikmah atau ilmu spiritual atau ilmu apapun, pada seorang guru ilmu hikmah
/ spiritual, maka diwajibkan pada si murid untuk menanyakan mahar pada si guru,
dan si murid wajib menunaikan mahar tersebut pada si guru. Sebab, salah satu
syarat syah-nya suatu pengijazahan / pengajaran ilmu adalah adanya pembayaran
mahar.
Mahar harus berdasarkan
kesepakatan. Mahar bisa menjadi tidak syah jika ada pemaksaan, penipuan atau
pengelabuan. Mahar sangat bermanfaat bagi murid dan guru, karena meningkatkan
kualitas pengajaran ilmu tersebut pada murid oleh si guru.
Murid yang enggan keluarkan mahar
dalam pengijazahan ilmu, adalah jenis
murid yang benar-benar tidak menghargai ilmu, meremehkan keilmuan guru, mau
enaknya sendiri, cari untungnya sendiri, egois, pelit, kikir dan merendahkan
diri sendiri.
Sedangkan Allah dan Nabi sangat
membolehkan guru dan siapapun yang bekerja atau berkarya berhak mendapatkan
ujroh atau honor atau upah atau fee dari yang dikerjakan / diamalkan tersebut.
Si murid kurang mengerti dan
menghayati, bagaimana susah-payahnya, beratnya dan mahalnya si guru dulu untuk
dapatkan ilmu-ilmu tersebut.
Kalaupun si murid menunaikan atau
membayar mahar, ia mengeluarkannya dengan penuh perhitungan, maju-mundur,
dengan syak-wasangka ( su'udzon ), dengan jumlah mahar yang sangat minimal ( karena
faktor kikir ) tapi dengan berbagai permintaan ilmu-ilmu yang tinggi-tinggi,
dengan sampaikan berbagai syarat yang beratkan guru, dll.
" Menjual " ilmu-ilmu
spiritual , memang vulgar, tapi diyakini, bahwa sang guru memasang mahar amat
tinggi, semata-mata agar masyarakat luas
menghormati dan menghargai ilmu-ilmu spiritual dengan proporsional dan selayaknya.
Ketahuilah, bahwa manfaat / fadhilah
mahar, antara lain :
● Bebungah ( pembuat gembira guru
).
● Percepat qabul hajat-hajat.
● Zakat jiwa.
● Shadaqah batin.
● Penolak bala'.
● Penarik berbagai berkah.
● Penyembuh berbagai penyakit.
● Penarik berbagai rizqi.
● Menarik malaikat-malaikat bumi.
● Pencegah berbagai kejahatan.
● Perkuat aura, kharisma &
wibawa diri.
● Pemberkah ilmu yg diijazahkan.
● Peningkat tajam batin.
● Tolak berbagai bencana.
● Dan 1001 fadhilah lain.
Dan yang sangat hebat adalah,
bahwa *mahar yang diberikan dengan ikhlas dan legowo, maka mahar tersebut, akan
kembali pada si pemberi mahar berlipat-lipat
Bersyukur yang dapat Guru tak
bermahar ataupun yang sekelas kocek, namun biasanya murid suka meremehkan
ilmunya.
Atau bersyukurlah bagi murid yang
24 jam melayani gurunya / santri ndalem
No comments:
Post a Comment