Photo

Photo

Tuesday, 23 October 2018

Otak Anda Sangat Cerdas


Mrs x. : " Salam malam pak, maaf saya mau cerita. Begini... Saya buka usaha didepan sekolahan SMA. Awalnya rame setiap hari tidak kurang dari 100 ribu mudah saya dapatkan. Saat ini disamping kanan dan kiri telah ada usaha jualan juga. Nah... Sekarang yg saya rasakan. Kenapa jualan saya setiap hari semakin sepi bahkan tidak ada pembeli...? Bahkan kata orang pintar, disini (didepan SMA) gak cocok buat usaha makanan. "

Sahabat...
Saat anda mengamati keadaan dengan berakhir pada suatu pertanyaan. Pada saat anda melontarkan pertanyaan kepada diri sendiri. Sebenarnya Otak kita sungguh luar biasa cerdas. Otak akan mencari Jawaban dari apapun pertanyaan kita sendiri. Dan pada akhirnya akan menemukan jawaban yang itu sebagai pembenaran dari apa yang anda tanyakan. Diri kita sebagai mikrokosmos ( jagat kecil ) yang akan terhubung dengan makrokosmos ( jagat besar / alam semesta ).

Sehingga pada akhirnya otak pikiran anda sibuk dengan mencari pembenaran pembenaran apa yang anda sangkakan. Misalnya diatas : " Kenapa usaha saya semakin hari semakin sepi dan hingga tidak ada pembeli...? "

Dari pertanyaan itu maka otak akan mencari cari pembenaran dari prasangka anda tadi. Bisa jadi otak akan memberi jawaban " Mungkin ditempat ini bekas kuburan, mungkin ditempat ini auranya negatif, mungkin ada yg masangi guna guna usaha saya dll. "

Hingga alam semesta konspirasi dengan anda yaitu dipertemukan anda dengan katanya " Orang Pintar. " dan benar saja, orang pintar itu menguatkan prasangka itu dengan memberi jawaban " memang ditempat itu gak cocok buat usaha ( makanan )." ah masak sih... Didepan sekolah SMA gak cocok usaha makanan. Hahaha…

Sampai apa yang tidak disadari, alam semestapun akan membantu supaya usahanya semakin hari semakin sepi dan gak ada pembeli.

Jadi jangan heran jika suatu saat anda mengalami suatu hasil sesuai apa yg anda prasangka kan.

Otak manusia itu luar biasa cerdas.
Tatkala anda berprasangka baik maka seluruh pikiran baik diotak akan menyediakan jawaban baik. Manakala seseorang berprasangka buruk maka otak kita akan mengakses berbagai pikiran buruk dan anda melakukan tindakan / ucapan, lalu kebiasaan yang membentuk karakter anda sehingga menarik keadaan suatu nasib.

Mungkin ada yang berprasangka dengan berbicara dalam hatinya begini :
"Kenapa ya, Klo punya uang banyak selalu cepat habis."
"Kenapa ya saya, klo hari senin masuk kerja bawaannya males."
"Kenapa ya saya, sehabis kehujanan selalu sakit."
"Kenapa ya saya mesti selalu gagal dalam pacaran."
"Kenapa ya saya sulit sekali dapat kerja."
"Kenapa hidup saya selalu miskin."

Dari lontaran pertanyaan anda itu maka otak akan mengakses pembenaran yang dibutuhkan. Segeralah menciptakan pikiran pikiran yang menurut anda benar. Bisa jadi anda menyalahkan keadaan, diri sendiri, salahkan orang lain bahkan menyalahkan nasib maupun Tuhan yang tidak adil.

Apa gak lebih baik buat pertanyaan begini :
"Bagaimana rasanya punya duit banyak dan tetap berkembang tiap hari."
"Senang sekali menyambut hari senin yg menjadi awal sukses aku."
"Tiap diguyur hujan hati saya senang skali, itu tandanya Tuhan menurunkan banyak rezeki padaku."
"Langkah apa yg harus saya tempuh untuk membuat banyak orang tertarik pada saya."
"Bagaimana caranya bisa cepat dapat kerja."
" KEPADA SIAPA YA, SAYA BISA BELAJAR JADI ORANG SUKSES DAN KAYA...? "

Biarkan otak anda mencari jawabannya sendiri dan Biarkan Alam Semesta atau Tuhan memberikan solusi terbaik.

"Ana 'Indha Dhonni Abdi byi."

Artinya :
"AKU adalah Sesuai Prasangka HambaKU."
( Riwayat Hadist Qudsi ).

So... 
Apapun Prasangkamu,
Apapun Pernyataanmu,
Apapun Pertanyaanmu,
Apapun Ucapanmu,
Percayalah Kamu Akan Menemukan Jawaban Dan Solusi yg benar dan tepat.

BAHAGIAMU ADALAH TANGGUNG JAWABMU.

No comments:

Post a Comment

Perintah Kaisar Naga : 4475 - 4477

 Perintah Kaisar Naga. Bab 4475-4477 "Tuan Zhou, Penatua Chu akan pergi ke Kota Canglang secara langsung, dan Anda akan membawa beberap...